Senyum Bahagia Mustahik Mendapat Bantuan Renovasi Rumah Tinggal Dari Baznas Sumenep

Ahmadrahman (waka IV) Menyerahkan sembako menandai serah terima rumah Umamah setelah di renovasi

Baznassumenep.id, Sumenep 25 Februari 2024 – Senyum bahagia wajah mustahik pulau Giliraje ketika mendapatkan bantuan renovasi rumah tinggal layak huni dari Baznas Kabupaten Sumenep. Bantuan tersebut merupakan program kolaborasi dengan Baznas RI tahun 2023.

Pasangan suami istri Nasap dan Umamah warga Dusun Sokorami Desa Banmaleng Pulau Giliraje Kecamatan Giligenting Kabupaten Sumenep Madura, akhirnya bisa mewujudkan impiannya merenovasi rumah tempat tinggalnya yang ambruk setelah terkena bencana angin kencang pada awal 2023 lalu.

Tim Baznas Sumenep Naik Perahu Menuju Pulau Giliraje Sumenep.

Selama berbulan-bulan pasangan suami istri ini bersama anaknya yang masih kecil tinggal di sebuah gubuk bambu karena rumahnya tidak bisa ditempati.

“Alhamdulillah kami mendapat bantuan rehap dari baznas terimakasih sekarang rumah saya bisa ditempati lagi” kata Umamah, Sabtu 24 Februari 2024.

Pasangan Nasap dan Umamah merupakan keluarga kurang mampu, sehari-hari umamah hanya bekerja sebagai tukang pijat bayi secara sukarela sementara suaminya Nasap yang tidak punya pekerjaan tetap kadang melaut atau kerja kalau ada orang yang memberinya kerjaan.

“Kami Baznas Sumenep tentu sangat senang bisa membantu keluarga pak Nasap dan Umamah memberikan program renovasi rumah kolaborasi Baznas RI dan Baznas Sumenep” kata Ahmadrahman,  waka IV Baznas Sumenep.

Setelah selesai pembangunan renovasi rumah milik Umamah langsung disershterimakan yang dengan pemberian sembako kepada keluarga Umamah.

Baznas Sumenep akan terus berusaha merealisasikan Program yang langsung bersentuhan dengan masyarakat kecil dan kurang mampu melalui 5 program unggulannya yaitu Sumenep Peduli, Sumenep Sehat, Sumenep taqwa, Sumenep Makmur, dan Sumenep Cerdas.(Baznas/red)

Bagikan

Postingan terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *